Programming Is Thinking Not Typing

Minggu, 27 Maret 20220 comments

Status  Whatsapp seorang Programer, mengundang rasa ingin tahu lebih banyak tentang Status Beliau. 

Segera Saya Searching di Google Search dengan keyword, "Programming Is Thinking Not Typing", dan hasilnya luar biasa, banyak tulisan dengan judul tersebut, Bahasa Inggris lagi 🙃

Silahkan Coba 🙂

Nampaknya kalimat tersebut, bisa dikatakan kalimat Motivasi pada sesama Programer, untuk Berfikir menciptakan sesuatu yang baru yang lebih baik dari pada hanya sekedar mengetik, mengulang pengetikan pemrograman, yang berarti hasil nya akan sama dengan sebelumnya. 

Untuk memperjelas siapa yang  mengetik Status, beliau adalah Seorang Programmer dengan Strata Pendidikan S2 Informatika yang memimpin Tim Dev Diskominfo Tuban melahirkan Aplikasi SEPASI Pemerintah Kabupaten Tuban, yang saat ini lagi banyak dibicarakan, setidaknya oleh teman teman di Pemerintah Kabupaten/Kota di Jawa Timur.

Info ini Saya dapat dari seseorang yang oleh Perusahaan nya diberi tanggung jawab untuk membuat DRAF MOU dengan Pemerintah Kabupaten Tuban terkait dengan Ide Menjual Aplikasi  SEPASI, yang Saya Publish di Blog ini.

Mohon Do'a nya ya Boss Boss sekalian, Semoga Sukses. 

Selanjutnya saya coba Searching dengan kalimat yang diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, dengan terjemahan bebas Pemrograman itu Berfikir bukan Mengetik

Dan ketemu beberapa artikel, mungkin masih berat bagi Saya untuk memahaminya 🙃

Cari yang ringan ringan ajalah, buat Nge Blog Tipis Tipis 🙂

Berikut ini adalah kutipan dari Wikipedia. 

Pemrograman adalah proses menulis, menguji dan memperbaiki (debug), dan memelihara kode yang membangun suatu program komputer.[1] Kode ini ditulis dalam berbagai bahasa pemrograman

Tujuan dari pemrograman adalah untuk memuat suatu program yang dapat melakukan suatu perhitungan atau 'pekerjaan' sesuai dengan keinginan si pemrogram. 

Untuk melakukan pemrograman, diperlukan keterampilan dalam algoritme, logika, bahasa pemrograman, dan pada banyak kasus, pengetahuan-pengetahuan lain seperti matematika.

Pemrograman adalah suatu seni dalam menggunakan satu atau lebih algoritme yang saling berhubungan dengan menggunakan suatu bahasa pemrograman tertentu sehingga menjadi suatu program komputer. 

Bahasa pemrograman yang berbeda mendukung gaya pemrograman yang berbeda pula. 

Gaya pemrograman ini biasa disebut paradigma pemrograman.

Apakah memprogram perangkat lunak lebih merupakan seni, ilmu, atau teknik telah lama diperdebatkan. 

Pemrogram yang baik biasanya mengkombinasikan ketiga hal tersebut, agar dapat menciptakan program yang efisien, baik dari sisi saat dijalankan (run time) atau memori yang digunakan.

Cukup itu aja ya Boss kutipannya, selebihnya silahkan kunjungi sumber nya disini

Sengaja link didalam tulisan Saya biarkan, besok-besok kalau ingin belajar lebih banyak lagi tentang Pemrograman, bisa buka lagi Postingan ini 🙂. 

Lumayan lah dapat tambahan ilmu dikit dikit. Sedikit demi sedikit, lama lama kan jadi Bukit 🙂

Sebelum mengakhiri tulisan ini.. 

Sekali lagi...
"Kembangkan Potensi Diri, Tumbuhkan Semangat Berbagi, Sesungguhnya Memberi Diri Sendiri"
Semoga Bermanfaat 

Sumber :
  • https://id.m.wikipedia.org/wiki/Pemrograman
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pantes Aplikasi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger