6 Saham Pilihan Calon MultiBagger

Senin, 02 Mei 20220 comments

Sore ini, sambil memanfaatkan waktu luang di Rumah Mertua, biasa saat Lebaran Hari Pertama, jadwalny ya ke Rumah Mertua, Orang Tua tinggal satu satunya yang masih ada, sambil Ngopi, mainan Handphone, ya dipergunakan untuk mencermati Fundamental Saham Perusahaan. 

Dari Watchlist Saham Potensial MultiBagger yang ada, Saya tambahan kriteria DER (Debt to Equity Ratio) harus dibawah 25 ℅ (Data tanggal 2 Mei 2022), banyak yang tereliminasi dari Watchlist Saham Potensial MultiBagger Sayadan hanya tersisa 6 Saham Pilihan Calon MultiBagger

Kalau kita tambahkan Kriteria Saham harga dibawah Rp. 1.000,- / lembar Saham, hanya tinggal 3 Saham Pilihan Calon MultiBagger

Dari 3 ini baru Saya beli 2 Saham, dan itu juga belum banyak, saat tulisan ini dibuat, entah nanti 🙂

Khusus Saham DMAS, sudah pernah Saya buatkan tulisan Nonton Review Saham Deltamas (DMAS), silahkan dipelajari. 

Maklum Investor Modal Berani, harus memperkecil Resiko sebisanya, meskipun tahu persis yang namanya Saham itu Resiko Tinggi. 


Jadi, ya banyak belajarnya dari belanjanya 🙂

Dan ini bukan Pom Pom, Anda mau beli Monggo, tidak juga monggo, yang untung atau rugi juga anda sendiri. Disclaimer On. 

Tulisan ini untuk Proses Pembelajaran baik untuk diri sendiri atau yang mau mempelajari. 

Sebagaimana Saya Sampaikan pada tulisan Dream, Pray, Action Investing, bahwa Barusan Saya ketemu Artikel menarik dengan judul Investor, Catat Kriteria Saham Multibagger Ini Biar Cuan!


Yang intinya :

Saham Multibagger merupakan saham yang harganya undervalue atau lebih rendah dari harga jual di kondisi normal, namun memiliki fundamental perusahaan yang kuat dan berpotensi memberikan keuntungan di atas 1000% atau bahkan berkali-kali lipat.

Kriteria saham Multibagger :
  1. Saham dengan undervalue
  2. Saham yang kuat secara fundamental
  3. Pertumbuhan tinggi
  4. Management skill yang baik
Strategi membeli saham MultiBagger, diantaranya:
  1. Beli Saham dengan PER yang Rendah
  2. Beli Saham dengan PBV yang Rendah
  3. Beli Saham dengan Harga di Bawah NCAV
  4. Beli Saham dengan Benjamin Graham’s Magic Multiple
Selengkapnya silakan KLIK DISINI

Untuk membuktikan, silahkan dilihat di Aplikasi yang Anda Pakai, kalau Saya Aplikasi yang Saya gunakan untuk Membeli Saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) menggunakan Aplikasi Ajaib

Saya kira cukup tulisan untuk Postingan kali ini, dan sebelum mengakhiri tulisan ini Saya Sampaikan :

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H,
Mohon Maaf Lahir dan Batin

Dan Sekali lagi....

"Kembangkan Potensi Diri, Tumbuhkan Semangat Berbagi, Sesungguhnya Memberi Diri Sendiri"

Semoga Bermanfaat

Baca juga :


Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Pantes Aplikasi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger